Halloo sobat otomotif!!! Gimana kabarnya nih??!! Pernah dengar istilah motor CB herex? Herex kini menjadi tren modifikasi motor yang tengah ramai di kalangan anak-anak muda pengguna motor. Jika kamu penasaran bagaimana bentuk atau tampilan herex, berikut adalah salah satu contoh foto motor CB herex.
Dari foto tersebut, kita bisa mengamati bahwa motor herex ini mengalami proses modifikasi pada beberapa komponennya. Mulai dari bagian kaki motor, seperti velg, ruji, arm, hingga ban nya, serta modifikasi pada bagian mesin motornya juga.
Lihat Dulu : Modifikasi CB Warna Hitam
Yuk Amati Lebih Dekat Foto Motor CB Herex!
Ada banyak arti mengenai herex, ada yang mengartikan sebagai Honda Racing Extreme, ada yang menyebutnya sebagai Honda balap, ada juga yang mengenalnya sebagai Honda drag, dan banyak istilah lainnya. Biasanya juga ditentukan oleh jenis motor dan modifikasinya.
Jenis motor apa saja yang biasanya menjadi herex? Selain motor CB, yang sebutannya menjadi CB herex. Ada juga jenis motor lain, yaitu GL, MP, dan Tiger. Untuk perbedaannya, kamu bisa menemukan banyak foto motor herex di internet maupun sosial media.
Baca Dulu :
Nah, lalu bagian apa yang dimodifikasi oleh motor herex? Selain bagian kaki-kaki yang biasanya dibuat mencolok dengan perpaduan warna-warna terang atau ngejreng. Bagian mesinnya juga mengalami modifikasi.
Misalkan saja, mesin standar yang di stroke up / bore up untuk menaikkan CC motor tersebut, sehingga CC nya lebih besar. Tujuannya apa? Tentu saja agar motor herex lebih bertenaga dibanding jenis motor lain sebelum dimodifikasi.
Hal ini tidak lepas dari fungsi atau kegunaan herex, yang biasanya untuk balapan, atau dikenal dengan istilah drag CB herex. Meskipun, ada juga yang memodifikasi karena memang ingin memiliki tampilan yang berbeda, atau hanya untuk dinikmati tampilannya saja.
Apa Saja Ciri Khas Motor Herex?
Ada beberapa ciri khas atau karakteristik motor herex yang menjadi pembeda dengan jenis motor lainnya. Apa sajakah itu? Buat kamu yang berminat memodifikasi motor herex, wajib banget nih simak informasi berikut ini.
1. Body Ramping
Jenis motor herex cenderung memiliki bentuk body yang lebih ramping, dan sangat hemat. Terutama pada bagian jok motor yang dibuat cukup ramping. Contohnya bisa kamu lihat pada foto motor CB keren berikut ini.
2. Ukuran Ban Kecil
Ban adalah salah satu komponen motor herex yang paling ikonik. Karena dibuat kecil, dengan modifikasi pada bagian kaki-kaki yang membuatnya semakin unik. Contohnya bisa kamu amati pada foto motor herex GL berikut ini.
3. Stang Jepit / Acerbis
Stang jepit atau acerbis adalah jenis stang yang bagian kanan dan kirinya terpisah dari motor. Jenis stang ini akan langsung menjepit pada bagian pipa shockbreaker sisi atas maupun sisi bawah bentuk segitiga.
Keunggulan stang ini adalah, posisinya bisa diatur sendiri sesuai dengan kebutuhan atau keinginan penggunanya. Contohnya bisa nih kamu lihat pada gambar CB herex berikut ini.
4. Shock Depan Panjang
Motor herex juga dicirikan dengan bagian shock depan yang lebih panjang karena menggunakan bantuan peninggi shock. Fungsi shock sendiri pada dasarnya sebagai peredam hentakan yang disebabkan oleh energi kinetik.
Lihat Juga:
Itulah beberapa foto motor CB herex, lengkap dengan pengertian, karakteristik atau ciri khasnya, dan jenis modifikasi yang dilakukan pada motor herex. Tapi perlu diingat, dalam mengendarai motor jenis apapun, hal utama yang harus kamu perhatikan adalah keselamatan.

Menyukai dunia otomotif terutama modifikasi mobil, menulis, bekerja sebagai freelancer di dunia marketing / Publiser Google Adsense, Webmaster di beberapa lokal blog.